kalu dari keterangan anda saya menduga adanya streching dari ligamen penunjang lutut dan hubungannnya dengan tulang paha dan tulang betis, sehingga kemungkinan terjadi mikro ruptur (robekan yang kecil) dan ditambah dengan posisi mendarat yang mungkin tidak sempurna, biasanya bila tidak ada dislokasi (perpuntiran) akan sembuh dengan sendirinya tapi kalau penarikan ligamen namun menarik tempurung lutut sehingga patah biasanya perlu operasi, saya sarankan mas danien konsul ke spesialis bedah ortopedi untuk pemeriksaan lebih lanjut. semoga manfaat
rgrds
dr ari
From: Astrawinata G <astra.wg@gmail.com>
To: Konsultasi-Kesehatan@yahoogroups.com
Sent: Saturday, September 26, 2009 6:42:21 AM
Subject: RE: [Konsultasi-Kesehatan] kaki kiri sakit...
Konsul ke dokter umum dulu Mas Daniel ^^ nanti akan diperiksa apakah memang perlu ke dokter spesialisatau tidak ^^ kemungkinan ada otot atau saraf yang bergeser. Semoga membantu^^
Best Regards,
Astrawinata G
From: Konsultasi-Kesehata n@yahoogroups. com [mailto:Konsultasi- Kesehatan@ yahoogroups. com] On Behalf Of daniel zhang
Sent: 18 September 2009 4:39
To: Konsultasi-Kesehata n@yahoogroups. com
Subject: [Konsultasi- Kesehatan] kaki kiri sakit...
Kaki saya mulai terasa sakit seperti ini sekitar 2 bulan yang lalu saat saya sedang bermain basket. Ketika saya melompat dan berputar 180 derajat di udara, kaki (di sekitar lutut) seperti ada bunyi. Dan ketika saya mendarat kemudian melangkah satu langkah, kaki saya berbunyi lagi dan mulai terasa sakit, sehingga saya tidak bisa meluruskan ataupun membengkokkan dengan sangat kaki saya ini. Keesokan harinya, saya ke tukang urut untuk mengurut kaki saya. Setelah beberapa hari kemudian, kaki saya sudah bisa diluruskan dan dibengkokkan ketika jongkok, tetapi masalahnya ketika jongkok, kaki saya sakit. Saya sudah berkali-kali ke tukang urut lagi, tetapi belum sembuh-sembuh. Jadi Dok, saya mau tanya. Kaki saya yang sakit ini kenapa ya, Dok? Daerah yang sakit berada di dekat betis pada saat jongkok, ketarik, dan keputer. Dan di bawah tempurung lutut saya ada rasa sakit jika ditekan. Kaki saya yang sakit ini adalah kaki kiri. Saya harus konsultasi ke dokter apa ya, Dok? Terima kasih. Ditunggu balasannya.
__._,_.___